Halaman

Minggu, 21 April 2013

Jelang Peluncuran Suzuki Ertiga sudah di Pesan 2.000 Unit

Kendati belum resmi memberlakukan uang muka (down payment/DP), pemesanan Suzuki Ertiga telah mencapai 2.000 unit. Melalui website www.suzuki.co.id, calon pembeli rela mengeluarkan kocek Rp. 5 juta untuk mendaftar sekaligus mendapatkan nomor antrian (inden) Suzuki Ertiga.
"Angkanya bukan berasal dari dealer, mereka mendaftar di website suzuki.co.id, padahal kami belum menerima uang muka. Yang sudah inden sekitar 2.000, padahal barangnya belum dilihat mereka. Paling banyak yang inden berasal dari seputaran Jabodetabek," ungkap Edi Darmawan, Head Of 4W Marketing PT Suzuki Indomobil Sales, di sela-sela acara penyerahan hadiah utama Suzuki APV kepada pemenang program Suzuki - McDonald's Deliveri Service, di McDonald Kemang, Jakarta selatan, Selasa (27/3).
Edi memperkirakan hingga menjelang peluncurannya tanggal 22 April mendatang di Studio Trans TV pemesanan akan terus mengalir. "Saya rasa angkanya bisa bertambah dari yang sekarang, tapi saya tidak bisa memprediksi berapa banyak, lihat nantilah," tandas Edi.
Kehadiran Suzuki Ertiga sebagai pesaing Toyota Avanza dan Xenia, diperkirakan akan
mengubah peta pasar mini MPV (multi purpose vehicle) tahun ini, yang didominasi Avanza. Namun Suzuki tidak mau memasang target muluk-muluk, mendahului respon pasar.
"Saya belum bisa mengatakan perubahan, setelah produknya ada dan dijual resmi baru kita bisa tahu," ujarnya.
Edi membocorkan, Ertiga yang bakal meluncur tanggal 22 April mendatang hadir dalam tiga varian dengan variasi harga mulai dari Rp 145 juta, Rp 156 juta dan Rp 165 juta.